Matra Post

Media Onlineku

Mamuju Utara Masuk Koridor Ekonomi Nasional

Bupati Matra Agus Ambo Jiwa secara khusus diundang oleh Staf Khusus Presiden bidang Pembangunan Daerah dan Otonomi Khusus Velix Vernando Wanggai ke Kompleks Sekretariat Negara Jakarta, Rabu (12/01/2011), khusus membicarakan soal ini.

"Kami diminta menjelaskan soal percepatan pembangunan di Matra sebagai upaya pengembangan kawasan pembangunan pantai barat Sulawesi," kata Bupati Matra Agus Ambo Jiwa dalam paparannya.

Seperti diketahui pemerintah melalui Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Radjasa beberapa waktu lalu menyebutkan pemerintah pusat akan membangun enam koridor ekonomi nasional.
Keenam koridor ini dibangun berupa pembangunan infrastruktur jalan, jembatan dan rel kereta api yang terintegrasi. Keenam wilayah ini diharapkan bisa membuat pembangunan dan sumber daya alam merata dinikmati semua daerah di Indonesia.
Dalam penjelasannya, Staf Khusus Presiden bidang Pembangunan Daerah dan Otonomi Khusus Velix Vernando Wanggai menegaskan konsep koridor ekonomi yang diinginkan pemerintah pusat adalah model ekonomi lokal yang tujuannya untuk gerakkan perekonomian lokal.
"Kalau kita melihat sebelum berangkat kedepan untuk menumbuhkembangkan Matra maka kami harus membaca persoalan wilayah disana dulu," kata Velix.

Dikatakan dengan bentangan pantai panjang memberikan potensi pembangunan kelautan dan resources bagi Matra plus tantangannya."Ini dikaitkan dengan potensi tadi terkait pertambangan dan kelautan tadi," kata Velix.

Menurut dia konsep koridor ekonomi ini dimaksudkan untuk pengembangan kegiatan ekonomi regional. "Yang jadi penekanan kami adalah bahwa bagaimana kita menemukan model regulasi anggaran untuk project planning dalam kerangka kelembagaan," papar dia.

Lanjut Velix, sebetulnya penekanan pemerintah pusat adalah bagaimana mengembangkan sejak dini potensi ekonomi lokal dengan perhatian pusat tinggi masuk koridor ekonomi nasional Sulbar khususnya pantai barat,
"Lalu masuk konsep minapolitan dan kemudian masuk salah satu daerah tertinggal di Indonesia," katanya.

Dari sisi regulasi, Velix menegaskan jika pihaknya sudah memberikan perhatian tinggi dimana koridor ekonomi dilihat dari potensi wilayah. "Dan kita melihat Matra dari sisi komprehensif," papar dia. (*)

Sumber : Tribun Timur
 
Copyright © 2014 - All Rights Reserved
Template By. Catatan Info